Viola Berbenah Sambut ISL - ARENA PERSITA
Kabar Terkini :
Home » » Viola Berbenah Sambut ISL

Viola Berbenah Sambut ISL


Arena Persita News - Selain berucap syukur atas keberhasilan Persita kembali berlaga di Indonesia Super League (ISL) musim 2012/2013, Laskar Benteng Viola (LBV) juga bersiap melakukan pembenahan. Langkah pembenahan yang dilakukan adalah merancang pendekatan kepada suporter yang ada di Tangerang dan pihak keamanan.

Hal inilah yang dikemukakan dua pentolan Viola, Anto Setyarosa (Ketua LBV) dan Imat Cahyadi (Drigen LBV) menyambut kembalinya Pendekar Cisadane bertanding di kompetisi kasta tertinggi. Sis -sapaan Anto Setyarosa- mengaku saat ini Viola siap membantu Persita untuk bisa berlaga di ISL dan tampil dihadapan pendukung sendiri di Stadion Benteng.

"Kami ingin menjadi bagian dalam membangun Persita yang lebih profesional. Kami ingin memberi kontribusi nyata buat perkembangan Persita menuju klub yang mapan dengan cara menyaksikan pertandingan dengan nyaman dan aman di Stadion Benteng," jelas Sis, kemarin sore.

Hal ini perlu dilakukan Viola, karena Persita saat ini sudah mandiri tanpa bantuan dana APBD Kabupaten Tangerang dan membutuh dana dari berbagai sektor termasuk pendapatan tiket masuk. Pembenahan dilakukan agar anggota Viola dan simpatisan Persita menjadi lebih dewasa dalam mendukung tim idolanya.

"Dewasa dalam hal membeli tiket saat menyaksikan pertandingan serta menjaga keamanan dan kenyamanan. Ini kita butuhkan agar animo masyarakat kembali tinggi untuk datang ke stadion, hal yang membuat penonton selama ini enggan menyaksikan pertandingan karena keributan suporter akan kita coba hapus," jelas Sis.

Karena Viola sadar, sumber pemasukan klub saat ini sangat tergantung dari pemasukan tiket dan penonton yang tertib. Karena jika penonton tertib, Sis yakin sponsor akan datang.

"Langkah pembenahan dengan melakukan pendekatan pada Benteng Mania Fans Club (suporter Persikota, red) dan Jakmania (suporter Persija, red) sebenarnya sudah kita lakukan saat tampil di Cilegon dan akan kita gencar lakukan saat tampil di ISL," tandasnya.

Hal senada juga dikemukakan Imat Cahyadi, Drigen Viola yang ingin rekan-rekannya sadar, pentingnya bersikap dewasa dengan menjaga kenyamanan dan keamanan saat menyaksikan Persita. Karena kalau tidak, Imat yakin nasib yang dialami Viola musim ini akan kembali yakni menjadi tim musafir.

Diluar itu Imat juga menyoroti masalah komposisi tim Persita yang akan mentas di ISL musim depan. Menurut pria yang juga akrab disapa Doyok ini dirinya melihat komposisi pemain yang ada saat ini sudah cukup baik dan Persita tinggal melakukan tambal sulam untuk bisa bersaing musim depan.

"Tim ini sudah kompak dan mulai akrab di mata dan di telinga Viola dan suporter. Kalau kami sarankan komposisinya tinggal di tambah pemain binaan Kabupaten Tangerang, untuk menambah rasa memiliki Viola," tandasnya. (apw)
Share this article :

0 Komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Visitors

Match

Next Match
☻Minggu 31 Maret 2013
♦ 15:30 Wib - Live Antv
DATA PERTANDINGAN
◘Std Mashud - Kuningan◘

*~*

Hasill

Rabu 13 Maret 2013 15:30 WIB
2-0
Detail Pertandingan  
Stadion Jakabaring - Palembang
Arena Persita Official | ISL 2013
Sabtu 9 Maret 2013 15:30 WIB
0-1
Detail Pertandingan  
Stadion Si Jalak Harupat - Bandung
Arena Persita Official | ISL 2013
Sabtu 2 Maret 2013 15:30 WIB
0-0
Detail Pertandingan  
Stadion Mashud - Kuningan
Arena Persita Official | ISL 2013
Selasa 26 Februari 2013 15:30 WIB
0-1
Detail Pertandingan  
Stadion Segiri - Samarinda
Arena Persita | ISL 2013
Rabu 20 Februari 2013 16:15 WIB
1-0
Detail Pertandingan 
  Stadion Segiri - Samarinda
Arena Persita | ISL 2013
Minggu 17 Februari 2013 20:00 WIB
1-1
Detail Pertandingan  
Stadion Aji Imbut - Tenggarong
Arena Persita | ISL 2012
Kamis 13 Februari 2013 15:30 WIB
3-1
Detail Pertandingan 
  Stadion Mashud Kuningan
Arena Persita | ISL 2013
Kamis 10 Februari 2013 15:30 WIB
1-1
Detail Pertandingan  
Stadion Mashud - Kuningan
Arena Persita | ISL 2013
Kamis 4 Februari 2013 15:15 WIT
1-0
Detail Pertandingan  
Stadion Barnabas Youwe
Arena Persita | ISL 2013
Kamis 31 Januari 2013 15:15 WIT
4-0
Detail Pertandingan  
Stadion Barnabas Youwe
Arena Persita | ISL 2013
Sabtu 19 Januari 2013 15:30 WIB
1-1
Detail Pertandingan  
Stadion Mashud Kuningan
Arena Persita | ISL 2013
Minggu 13 Januari 2013 15:00 WIB
2-1
Detail Pertandingan  
Stadion Mashud Kuningan
Arena Persita | ISL 2013

Kelasmen

Klasemen ISL 12/13

Facebook

 
Support : Facebook | Twitter | Google
Copyright © 2011. ARENA PERSITA - All Rights Reserved
Template Created by Fajar Putra Published by Arena Persita
Thanks For : Maskolis | Design By Arena Persita | Google | Blogger